Rabu, 03 November 2021

Wardah #BeautyMovesYou The Experience Inspirational Talkshow

 


Assalamulaiakum Warahmatullahi Wabarkatuh....

 

Tak terasa sudah memasuki akhir tahun 2021, masih dengan kondisi pandemic yang mengharuskan kita lebih banyak stay dirumah, walaupun dirumah aja yang penting kegiatan yang kita lakukan selalu bermanfaat dan syukur alhamdulillah jika mampu membawa perubahan bagi diri kita sendiri dan lingkungan sekitar.

Berbicara tentang kegiatan bermanfaat selama dirumah aja, aku mau sharing tentang kegiatanku saat ikut menyaksikan talkshow inspiratif Wardah #BeautyMovesYou the experience beberapa waktu yang lalu secara streaming di wardahbeauty.com, Wardah Youtube Channel dan Vidio.com

Jadi “Beauty Moves You” merupakan campaign yang digagas oleh Wardah untuk memperkenalkan aspek baru kecantikan bagi perempuan, yang mengedepankan nilai nilai progresif, modern, kesopanan, berani dan kebermanfaatan. Campaign ini juga untuk menegaskan bahwa perempuan merupakan penggerak perubahan dan kecantikan diartikan sebagai setiap langkah yang dilakukan dapat memberikan dampak dan manfaat kepada lingkungan.

 
 
Talkshow inspiratif ini digelar selama dua hari yaitu tanggal 30-31 Oktober 2021 dengan menampilkan banyak tokoh tokoh progresif dari lintas profesi dan keahlian seperti: Najwa Shihab, Dewi Sandra, Tjayana Shapira, Dian Sastrowardoyo dll serta ada special performance dari Tulus dan Yura Yunita.

Hadir untuk membuka seluruh rangkaian acara "Wardah Beauty Moves You the Experience" Ibu Amalia Sarah Santi selaku Chief Marketing Officer PT. Paragon Technology and Innovation

 
Sejak awal Wardah lahir dengan tujuan kebermanfaatan, terus menginspirasi perempuan Indonesia untuk bereksplorasi, bergerak memberikan dampak bagi sesama dan dunia. Wardah memiliki komitmen yang kuat untuk selalu tumbuh berinovasi dan mendorong pengembangan yang bermakna disegala bidang, oleh karena itu Wardah meluncurkan campaign terbaru #BeautyMovesYou" sebuah campaign yang menggerakkan dan membawa manfaat agar wanita Indonesia menjadi individu yang progresif dan berdaya untuk sekitar.

 

Wardah  #BeautyMovesYou The Experience Day 1 

 

 

Live streaming hari pertama sesi 1 mengangkat tema Beauty Moves the Change for Invironment dengan menghadirkan nara sumber:

1. Dewi Sandra - Brand Ambassador Wardah

2. Maurilla Imron - Founder Zero Waste Indonesia

3. Cynthia Lestari - Founder LyfewithLess

 

Maurilla Imron bercerita bagaimana awal mula mendirikan gerakan Zero Waste Indonesia, dimana gerakan tersebut lahir karena keprihatinan terhadap keberlangsungan alam untuk generasi berikutnya. menurutnya Sustainable lifestyle yang merupakan bagian dari gerakan Zero Waste Indonesia adalah cara hidup dimana kita faham, sadar dan mempraktekan dalam kehidupan sehari hari tanpa menyakiti dan membuat dampak buruk disekitar kita dan apa yang kita lakukan tidak mengabaikan generasi mendatamg untuk memenuhi kebutuhan nantinya.

 

Sedangkan  Cynthia Lestari bercerita tentang pengalaman konsumtif lifestyle nya yang akhirnya membuatnya jatuh terpuruk hingga akhirnya mampu kembali bangkit dan bergerak yang pada akhirnya mampu mengajak para wanita untuk menerapkan gaya hidup minimalis melalui gerakan LyfewithLess untuk hidup yang lebih baik dan berdampak positif untuk lingkungan.

 

di akhir sesi Brand Ambassador Wardah- Dewi Sandra  juga tidak mau ketinggalan bercerita tentang pengalamannya melakukan aksi aksi sosial bersama wardah selama 9 tahun terakhir.

Wardah adalah produk Halal yang bukan saja tentang pemilihan bahan baku, tetapi juga proses produksi yang memikirkan dampak terhadap lingkungan, seperti No Cluerty testing, No animal testing, low energy consumption, waterless consumption  dan lain sebagainya.

 

Dewi Sandra bercerita tentang pengalamannya sewaktu melakukan aksi sosial di Sumba, NTT dimana dirinya bersama Wardah menyalurkan air bersih melalui "Waterhouse Project" sehingga dapat membantu masyarakat dipedalaman Sumba untuk mendapatkan air bersih untuk kehidupan yang lebih baik.

di hari pertama sesi selanjutnya Wardah #BeautyMovesYou The Experience talkshow inspiratif menghadirkan narasumber Dian Sastrowardoyo, Mesty Ariotedjo, Nicky Clara dan Raden Prisya dengan tema Beauty Moves Health, Mindfulness & Wellness yang pastinya seru banget, selain itu juga adaWardah Brave Beauties Awarding serta launching product Wardah Crystal Secret. Untuk kalian yang penasaran bisa nonton replay nya di Youtube dan website Wardah Beauty.

Penampilan Yura Yunita saat menutup  " Wardah Beauty Moves You " the Experience Day 1


Wardah #BeautyMovesYou The Experience Day 2


 
Hari ke dua Wardah  #BeautyMovesYou The Experience tidak kalah seru dari hari pertama dengan menghadirkan topik Beauty Moves The Future of Education di sesi pertama dengan nara sumber Randy Jusuf, Najwa Shihab dan Putri Tanjung, dilanjutkan dengan  Launching Wardah Colorfit all series.
 
Sedangkan untuk sesi ke dua mengangkat tema  Beauty Moves Global Halal Lifestyle menghadirkan nara sumber :
 
1. Noor Tagoury - American Journalist
2. Ana Octarina - Digital Creator livingn in Australia
3. Novia Sukmawaty - Wardah Group Head 
 
Talkshow inspiratif sesi ini dibuka dengan presentasi Ibu Novia Sukmawaty selaku Group Head Wardah yang memaparkan tentang brand Wardah yang telah menjadi bagian dari Global Halal Lifestyle dengan menjadi the Pioneer Halal Beauty Brand 


 
 
Selanjutnya talkshow dilanjutkan dengan narasumber cantik asal Amerika yaitu Noor Tagouri yang berprofesi sebagai Journalis , Noor berbagi pengalaman saat dirinya memutuskan untuk berhijab dan tetap dapat menjalani profesinya seperti sediakala. Sebagai minoritas di Amerika Noor tidak takut mendapatkan perlakuan yang berbeda, karena menurutnya masyarakat disana tidak melihat apa yang dia tampilkan sebagai seorang muslim melainkan informasi apa yang dia sampaikan.

 
Lingkungan tidak menjadi halangan, jangan takut menjadi berbeda, hijab justru menjadi kekuatan buatku " it's not about I'm wearing hijab, but it's about how i tell the story"

 

Pengalaman serupa juga dibagikan oleh Anna Octarina, Anna bercerita bahwa dirinya tidak menemukan hambatan yang berarti selama menjadi minoritas di negri kangguru tersebut. Anna menemukan fakta bahwa ternyata disana Halal Lifestye saat ini tidak hanya dijalankan oleh penduduk muslim, tetapi juga oleh penduduk non muslim , karena bagi mereka Halal lifestyle sangat penting untuk kesehatan.

Dan yang ditunggu tunggu akhirnya tiba, performance dari Tulus menutup seluruh rangkaian Wardah #BeautyMovesYou The Experience.

Penampilan Tulus saat menutup rangkaian acara #BeautyMovesYou The Experience  


Alhamdulillah banyak sekali manfaat yang aku dapatkan dari mengikuti rangkaian acara Live Streaming Wardah #BeautyMovesYou The Experience selama dua hari ini, dimana kita sebagai perempuan Indonesia harus ikut bergerak berkontribusi untuk menebarkan manfaat untuk lingkungan sekitar.

Untuk kalian yang ketinggalan sesi sesi inspiratif tersebut, dapat menonton tayangan ulangnya di Channel Youtube Wardah Beauty, Website wardahbeauty.com serta Vidio.com

Terima kasih untuk teman teman yang sudah mampir di blog ini, tinggalkan komentar jika kalian mendapatkan manfaat dam hal hal positif dari membaca tulisan ini.

Sampai jumpa, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarkatuh.


 

 

 





Kamis, 18 Maret 2021

Kulit Sehat Bebas Maskne dengan Bioderma Sensibio H2O Micellar Water dan Bioderma Hydrabio Essence Lotion

 

Halo…Assalamualaikum

“Ada yang punya pengalaman yang sama dengan aku gak ya?? Banyak beraktifitas dirumah aja tapi kok kulit malah jadi lebih gelap, kusam dan jerawatan! Padahal kan gak kena polusi dan gak kena matahari juga, bingung gak sih?”

Hehe..santai aja dong bacanya, jadi itu tuh curhatan aku sekitar dua bulan yang lalu , maklum lah selama dirumah aja kita kan justru lebih sibuk, jadinya belum sempat nanya mbah Google apa penyebab dari permasalahan kulitku tersebut.

Nah..karena sekarang aku sudah tau penyebabnya, sekalian aja aku mau bagi informasinya buat kalian semua, kali aja ada diantara kalian yang mengalami permasalahan kulit seperti aku dan belum tau penyebabnya dan cara mengatasinya.

Jadi ternyata beraktifitas dirumah aja bukan berarti kulit kita terhindar dari polusi, dirumah juga ada polusi loh, bahkan polusi udara dalam ruangan sama buruknya dengan polusi di luar, walaupun kita sudah merasa membersihkan rumah secara maksimal, sayangnya ada jejak debu tersembunyi yang terdiri dari allergen kecoa, tungau debu, jamur, bakteri dll. Intinya kulit kita tidak bisa terhindar dari polutan mikro yang tidak terlihat, ditambah lagi kewajiban New Normal kita menggunakan masker kalo keluar rumah dapat menyebabkan jerawat, gatal gatal dll.

That’s why perlu banget untuk rutin membersihkan wajah dan menjaga kelembaban nya walaupun seharian berada dirumah saja.

 

Sejak mengetahui informasi tersebut, aku jadi gak pernah lagi males membersihkan wajah minimal 2x sehari pagi setelah bangun tidur (sebelum menggunakan skin care) dan malam sebelum tidur. Untuk kebersihan kulit wajah yang maksimal, aku menggunakan Bioderma Sensibio H2O Micellar Water dan Bioderma Hydrabio Essence Lotion sebagai pelengkapnya.


Kenapa aku memilih produk produk Bioderma  tersebut, karena Bioderma telah terpercaya sejak tahun 1977 dalam memberikan solusi terhadap permasalahan kulit wanita di dunia dan Bioderma juga mempunyai komitmen untuk mengendalikan asal dan keterlacakan penuh bahan baku, sehingga semua bahan wajib melewati proses efikasi biologis yang ketat dan kriteria keamanan dermatologis, dengan begitu kita jadi yakin dengan kualitas dan keamanan nya.

source : bioderma.co.id


      Bioderma Sensibio H2O Micellar Water



ktifitas yang sangat baik dalam menghapus make-up serta membersihkan wajah, Sensibio H2O Micellar Water membersihkan secara mendalam di pagi dan malam hari dan mencegah masuknya polutan yang berpotensi memperburuk iritasi pada kulit.

Sensibio H2O adalah pembersih wajah yang di formulasikan untuk jenis kulit normal hingga paling sensitif sekalipun, dalam format micellar water untuk membersihkan wajah secara mendalam dan menghapus make-up.

Terbentuk dari bola - bola misel dengan efeTeknologi micellar yang dikembangkan oleh Laboratoire BIODERMA sendiri terinspirasi dari lipid seluler yang ditemukan di kulit. Dengan unsur molekul yang menyerupai kulit, Sensibio H2O Micellar Water membantu melindungi lapisan pertahanan kulit. Diformulasikan sesuai dengan pH alami kulit 5,5, Sensibio H2O Micellar Water berfokus pada keseimbangan biologis kulit yang sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit.

Selain itu, Sensibio H2O Micellar Water membantu menenangkan kulit dan mencegah risiko terjadinya inflamasi kulit karena dalam pembuatannya digunakan pharmaceutical-grade highly purified water. Di dalamnya juga terdapat kombinasi 3 biomimetic soothing sugars yang membantu mengurangi kemungkinan terbentuknya inflamasi.

Pemilihan bahan yang sangat diperhatikan ini memastikan toleransi sempurna bagi kulit dan menjamin bahwa produk yang terserap oleh kulit tidak menimbulkan risiko iritasi.


Ingredient:


  

     

       ●      AQUA/WATER/EAU

       ●      PEG-6CAPRYLIC/CAPRIC GLYCERIDES

       ●       FRUCTOOLIGOSACCHARIDES

       ●       MANNITOL

       ●       XYLITOL

       ●       RHMNOSE

       ●       CUCUMIS SATIVUS (CUCUMBER) FRUIT

                 EXTRACT

       ●       PROPYLENE GLYCOL

       ●       CETRIMONIUM BROMIDE

       ●       DISODIUMK EDTA (BI446)


Manfaat : 

 

       Membersihkan kulit wajah dari kotoran, debu dan partikel polusi
       Menghapus makeup dari wajah dan mata
       Menenangkan kulit
       Mencegah resiko timbulnya reaksi berlebih pada kulit
       Menjaga keseimbangan alami kulit 

Bioderma Sensibio H2O Micellar Water ini dapat digunakan untuk kulit  normal hingga kombinasi, karena tidak mengandung fragrance, produk ini juga bisa digunakan untuk kulit sensitif.


Cara Penggunaan :

       Langkah 1 : Basahkan kapas secukupnya dengan Sensibio H2O Micellar Water

       Langkah 2 : Bersihkan wajah dan hapus riasan pada wajah dan mata dengan lembut

       Langkah 3 : Tidak perlu dibilas, alias di biarkan saja kering di wajah


 Kemasan :

Bioderma Sensibio H2O Micellar Water dikemas dalam kemasan botol transparan dengan tutup flip yang mudah dibuka tutup, warna dominannya pink dan putih, dipasaran produk ini dijual dalam 3 size yaitu 500ml, 250ml dan 100ml.


Pada kemasan produk ini tertera lengkap dari keterangan tentang fungsi, petunjuk penggunaan, ingredients hingga keterangan perusahaan pemproduksi dan pengimpor dan tidak ketinggalan no. izin Bpom nya. Hanya saja semua keterangan di kemasan nya berbahasa Prancis hehe (tenang..ada bahasa inggris dan bahasa Indonesia nya juga kok)


Review : 

Dari tadi kalian baca trus pastinya pada penasaran dong bagaimana pengalaman aku menggunakan Bioderma Sensibio H2O Micellar Water  ini.



Ini dia hasilnya…kalo Bioderma mengklaim bahwa produk ini mampu membersihkan 99% sisa makeup, debu dan kotoran di kulit wajah, yes itu tidak terbantahkan, di foto ini aku menggunakan waterproof lip matte sebagai contoh, dengan pembersih lain mungkin butuh kerja keras untuk membersihkan nya, tapi dengan Bioderma Sensibio H2O Micellar Water ini, lip matte dapat terangkat dengan sempurna hanya dalam 2-3 kali usapan dan hasil akhirnya sangat bersih. Selain itu, produk ini juga ringan banget diwajah, tidak membuat kulit perih dan kering, kulit jadi lebih lembut, lembab dan segar.


Oya..buat kalian yang akhir-akhir ini sering terserang maskne atau jerawat di area masker, jangan lupa untuk rajin membersihkan wajah dengan pembersih wajah yang benar-benar efektif ya, agar kotoran yang tersisa di wajah tidak menjadi sarang kuman dan bakteri, salah satu yang aku rekomendasikan tentu saja Bioderma Sensibio H2O Micellar Water yang mampu membersihkan sisa makeup dan kotoran hingga 99%.

Untuk harganya, Bioderma Sensibio H2O Micellar Water ukuran 500ml dibanderol dengan harga 300 ribu an, 190 ribuan untuk ukuran 250ml, dan 130ribu an untuk ukuran 100ml (harga bervariasi ya.. tergantung di mana kita membelinya)


Kesimpulan :

       Efektif membersihkan sisa makeup dan kotoran di kulit wajah

       Tidak perih di kulit

       Tidak membuat kulit kering

       Aroma tidak mengganggu  ( non Fragrance)

       Design produk elegant

       Kemasan nyaman dipegang, tutup rapat tidak mudah tumpah

       Kulit jadi lembut

       Ingredient, cara penggunaan dan informasi lainnya di kemasan lengkap

       Harga agak pricey (tapi wajar karena isinya banyak dan ini produk luar dengan kualitas sebanding)

 

Lanjut ke produk yang ke dua ya..



 Bioderma Hydrabio Essence Lotion


Hydrabio Essence Lotion, dengan kompleks biologis Aquagenium ™ yang dipatenkan, menghidrasi secara langsung, mendalam, dan tahan lama pada kulit. Hal ini pun melatih kembali kulit untuk mengaktifkan kapasitas pelembab alami dengan menstimulasi produksi aquaporin, saluran air di kulit, dan menahan yang diperlukan pada kulit agar seimbang dan tidak dehidrasi

Dengan menghilangkan sel-sel kulit yang mati, dan secara progresif mengurangi lapisan atas kulit, asam salisilat menyamakan dan menghaluskan permukaan kulit, yang akhirnya membuat kulit lebih cerah.



Terakhir, ada juga kandungan vitamin E yang membantu melindungi kulit dari stres oksidatif dan memerangi penuaan dini pada kulit

Ingredients :

        AQUA/WATER/EAU

                  METHYLPROPANEDIOL

                  NIACINAMIDE

                  PPG-26-BUTETH-26

                  PEG-40 HYDROGENATED CASTOR OIL

                  SODIUM PCA

                  HYDROXYETHYLCELLULOSE

                  DISODIUM EDTA

                  SALICYLIC ACID

                  MANNITOL

                  SODIUM CITRATE

                  TOCOPHERYL ACETATE

                  XYLITOL

                  HEXYLDECANOL

                  CETRIMONIUM BROMIDE

                  BENZOTRIAZOLYL DODECYL P-CRESOL

                  RHAMNOSE

                  SODIUM HYDROXIDE

                  PYRUS MALUS (APPLE) SEED EXTRACT

                  BRASSICA CAMPESTRIS (RAPESEED) STEROLS

                  TOCOPHEROL

                  FRAGRANCE (PARFUM). [BI 716]

 

     



Manfaat :


       Menghidrasi dan mempersiapkan kulit untuk perawatan kulit berikutnya.

       Menghaluskan kulit dan mencerahkan kilaunya.

       Memberikan sensasi kesegaran dan kenyamanan.

Toleransi yang sangat baik - Non-comedogenic - Tidak berminyak, tidak lengket, tidak mengkilap - Aroma segar dan ringan.


Cara Penggunaan :

       Langkah 1 : Aplikasikan pada wajah dan leher, setelah membersihkan dengan Hydrabio H2O

       Micellar Water

       Langkah 2 : Pijat menggunakan ujung jari atau kapas

 

 Kemasan :


Bioderma Hydrabio Essence Lotion ini dikemas dalam botol plastik biru panjang dengan tutup putar berwarna putih, warna dominan dari produk ini adalah biru, tapi cairan Essence nya berwana bening.

Dipasaran produk ini dijual dalam kemasan botol 200ml, dan travel size 50ml yang bisa ditemukan pada package bundles. Sama dengan produk sebelumnya, keterangan pada kemasan Bioderma Hydrabio Essence Lotion ini cukup lengkap dijabarkan dalam dua Bahasa yaitu Prancis dan Inggris (dan ada Bahasa Indonesia juga yang ditempel terpisah, sehingga mudah untuk dimengerti fungsi, kegunaan dan aturan pakainya)

 

Review :


Karena kebetulan jenis kulit aku memang kering dan usia pun sudah 30an, aku memang butuh banget produk yang menghidrasi seperti Bioderma Hydrabio Essence Lotion ini, aku menggunakan nya 2x sehari setelah membersihkan wajah dengan Bioderma Sensibio H2O Micellar Water.

Sensasi yang aku rasakan ketika menggunakan produk ini adalah sensasi kesegaran yang maksimal, padahal produk ini kan berbahan dasar air ( bukan alcohol yang memang segar jika terkena kulit), hmm itulah yang membedakan produk ini dengan produk lainnya. Yang pasti produk ini tidak menyebabkan perih di kulit, kulit jadi lebih lembab, segar dan cerah. Setelah menggunakan produk ini kulit kita akan lebih siap menerima makeup atau skincare lain nya.

Untuk harga jualanya yaitu 200ribuan untuk ukuran 200ml (harga bisa jadi berbeda, tergantung tempat membelinya)


Kesimpulan :

       Cairan essence nya tidak terlalu kental dan tidak terlalu cair, sehingga mudah diserap dikulit

       Aromanya sangat lembut dan tidak mengganggu

       Kulit jadi lebih lembabp ( meskipun saat penggunaan pertama kali)

       Kulit jadi lebih segar

       Daya hidrasi nya lumayan bertahan lama dikulit

       Harga standar untuk produk luar dan dengan kualitas yang bagus

       Desain kemasan minimalis tapi memuat informasi yang lengkap

       Kemasan kokoh tutup rapat sehingga tidak mudah tumpah dan ada kemasan travel size juga untuk membuat kulit kita tetap terhidrasi walaupun saat bepergian

Nah..gimana? kalian yang lagi galau memilih mau pakai produk pembersih wajah yang mana, semoga saja review ini bisa memberikan alternatif.

Terima kasih untuk teman teman yang sudah mampir ke Blog aku, sampai ketemu lagi di review lain nya

 

Salam